Cara Blokir Nomor yang Tidak Diinginkan
1. Blokir Nomor dari Fitur di Smartphone Android
Sebagian besar Android punya cara sendiri untuk memblokir nomor tertentu. Para pengembang Android tidak menggunakan cara umum yang dapat dilakukan pada semua merk HP Android. Jadi para produsen harus membuat fitur block-in call mereka sendiri.
Jadi, itulah mengapa prosedurnya bisa berbeda-beda setiap perangkat. Kali ini Jaka tidak akan menjelaskan cara blokir nomor pada setiap HP Android, tapi mungkin akan memberi tips dari beberapa smartphone Androidyang populer.
Cara Memblokir Nomor Pada Nexus 6P Atau Nexus 5X
Foto: Google
Kamu punya Android baru seperti Nexus 6P atau Nexus 5X? Kalau iya, kamu dapat memblokir nomor telpon dengan sangat mudah. Ada dua cara untuk melakukannya. Cara termudah adalah buka Phone app dan aksesrecent calls. Tekan dan tahan pada nomor yang ingin di-block dan pilh Blok Number.
Cara kedua adalah buka Phone app dan pilih pada menu ikon 3 titik(3-dot) di atas kanan dan pilih Settings. Dari situ, tekan Call Bloking dan tambahkan nomor yang ingin kamu block.
Cara Memblokir Nomor Pada Smartphone Samsung
Foto: Google
Mungkin banyak dari kamu yang punya smartphone Samsung, produsen smartphone terbesar saat ini. Kamu mau menyingkirkan nomor orang-orang asing dari smartphone Samsung? Berikut langkahnya.
- Buka Phone app.
- Pilih nomor yang ingin kamu block, dan pilih More(di pojok kanan atas).
- Pilih Add to Auto-Reject List.
- Untuk menghapus atau lainnya, tekan Settings > Call Settings > All Calls > Auto Reject.
Cara Memblokir Nomor Pada Smartphone LG
Foto: Google
Pada smartphone LG, hanya terdapat sedikit perbedaan, yang lainnya hampir sama kok.
- Buka Phone app.
- Pilih ikon 3-dot(tiga titik) di pojok kanan atas.
- Pilih Call Settings.
- Pilih Reject Calls.
- Tekan tombol + dan tambah nomor yang ingin kamu block.
Cara Memblokir Nomor Pada Smartphone HTC
Foto: Google
- Buka Phone app.
- Tekan dan tahan nomor yang ingin diblokir.
- Pilih Block Contact.
- Pilih OK.
- Kamu bisa menghapus dari blocked list pada People app.
2. Memblokir Nomor Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga
Nah, kalau smartphone kamu tidak built-in fitur call blocking atau kamu masih merasa kurang puas, kamu bisa memilih menggunakan aplikasi pihak ketiga di Google Play Store, seperti aplikasi Mr. Number, Call Blocker danCalls Blacklist.
Mr. Number
Foto: PlayStore
Aplikasi Mr. Number adalah aplikasi Android gratis dan bebas iklan yang dapat memblokir penelpon yang tidak diinginkan. Aplikasi ini bisa melindungi smartphone kamu dari spam, men-silence kontak yang dipilih bahkan menjaga smartphone kamu agar tidak dapat diakses oleh seluruh dunia.
Cara menggunakan Mr. Number:
- Download, instal, dan jalankan aplikasi Mr. Number, lalu Pilih OK.
- Verifikasi negara, masukkan kode negara dan nomor kamu, kemudian pilih OK.
- Untuk mulai memblokir kontak, pilih No atau simbol larangan di kanan atas layar untuk mengakses daftar blokir.
Kamu juga bisa memblokir kontak langsung dari layar utama aplikasi. Di bawah recent tab, yang menunjukkanhistory dari panggilan dan pesan, pilih tombol Menu di samping setiap entri log dan pilih Block Number. Maka akan muncul sebuah pop up yang meminta kamu memilih untuk memblokir kontak atau mengarahkan semua panggilan kontak ke pesan suara.
Juga, kamu bisa menandai kontak tersebut sebagai nomor spam dan menambahkan komentar tentang nomor yang diblokir. History dari kontak yang diblokir akan ditampilkan pada tab Blocked History di layar utama aplikasi.
Call Blocker
Foto: PlayStore
Aplikasi untuk memblokir nomor gratis lainnya adalah Call Blocker. Jika kamu ingin bebas iklan, kamu harus meng-upgrade ke premium, termasuk fitur Private Space yang dapat menyimpan pesan SMS dan log panggilan dengan aman.
Berikut cara menggunakan Call Bloker:
- Download, instal, dan jalankan aplikasi Call Blocker. Pilih Agree untuk melanjutkan.
- Pada menu utama, pilih tombol Blocked Calls.
- Tekan tombol add, (biasanya dengan tombol centang atau X).
- Blacklist dan Whitelist akan ditampilkan di layar. Tekan Add Number untuk menambah kontak. Kamu bisamenambahkan nomor via kontak kamu, log panggilan atau log SMS atau menengtikkan nomor secara manual.
Calls Blacklist
Foto: PlayStore
Aplikasi gratis selanjutnya adalah Calls Blacklist. Aplikasi ini sangat mudah dipakai untuk menyimpan nomor kontak yang tidak kamu izinkan untuk menghubungi nomor kamu. Untuk versi premuimnya kamu bisa membeli aplikasi ini sebesar US$3.00 atau sekitar Rp40.000.
Untuk memblokir nomor asing dengan Calls Blacklist, jalankan aplikasi dan tambahkan nomor ke tab Blacklist. Kamu bisa menambah nomor via kontak kamu, log panggilan atau log pesan juga dengan mengetikkan nomor secara manual. Dan kontak yang ada di Blacklist tidak akan bisa menghubungi kamu lagi.
Kesimpulan
Dengan berkembangnya teknologi, sangat banyak kejahatan-kejahatan yang bisa dilakukan. Kamu harus tetap waspada, bisa jadi nomor kamu menjadi incaran. Tapi tenang saja, dengan tips dari jaka ini, kamu bisa memblokir nomor-nomor yang mencurigakan di Android kamu atau bisa juga menggunakan aplikasi pihak ketiga.
0 comments:
Post a Comment